Selasa, 27 Januari 2015

Cara Mengurangi angka di Belakang Koma pada Mail Merge

Barangkali anda pernah mengalami pada saat membuat laporan/data menggunakan fasilitas mail merge dan menemukan banyak angka dibelakang koma, tentunya hal ini laporan/data menjadi tidak valid saat dicetak, berikut ini salah satu cara untuk mengatasi hal tersebut, agar angka di belakang koma menjadi 2 atau tiga,,, yah. meskipun diblog sebelah sudah banyak yang menulis trik ini tetapi ini hanya sebagai catatan pribadi dengan maksud agar mudah mencari tatkala membutuhkan/lupa,   
Cara ini sangat sederhana.
1.Blok/ pilih pada angka yang akan disetting,
2.pilih Edit Field.
3.Setelah muncul dialog box klik Field Codes yang posisinya berada di bagian kiri bawah. 

Edit field pada mail merge

4.Sekarang perhatikan bagian kanan, pada kotak Advanced field properties. 

Pada tulisan MERGEFIELD namafield silahkan tambahkan tulisan berikut (pada gambar yang bertitik-titik merah): \#"0,00" (tanpa sepasi). Sehingga tulisannya menjadi:
MERGEFIELD namafield\#"0,00"
Contohnya : MERGEFIELD Rata-rata\#"0,00"
angka 0 pada belakang koma bisa ditambahkan sesuai kebutuhan misalnya :
\#"0,0"  atau \#"0,00" atau \#"0,000" dan seterusnya.

CATATAN :
Pada tanda titik atau koma silahkan diganti tergantung settingan separator pada Microsoft Office  anda. Menjadi \#"0.00" atau \"0,00"

Artikel Terkait

Tidak ada komentar: